
Keuangan Barcelona tampaknya makin menyedihkan usai Lionel Messi dkk melakukan perjalanan ke Huesca memakai bus.
Ya, Barca memang baru saja melakoni laga tandang di ajang Liga Spanyol dengan meraup kemenangan tipis 1-0 di markas Huesca.
Dalam kemenangan tersebut, tersimpan kisah yang menarik sekaligus memprihatinkan. Ialah keuangan Blaugrana yang makin miris dengan melihat mereka sampai memakai bus ke Kota Huesca.
Sebenarnya, jarak kedua kota ini tidaklah terlalu jauh. Hanya berkisar 300 kilometer dengan waktu tempuh tiga jam memakai bus atau mobil.
Tapi dalam situasi normal, alias keuangan tidak terdampak COVID-19, biasanya para pemain Barca memakai pesawat. Tapi tidak dengan laga tandang ke markas Huesca pada Senin (04/02) dini hari kemarin.
Menurut surat kabar asal Spanyol, Mundo Deportivo, keuangan Barca memang sedang sangat buruk. Mereka naik bus dalam laga tandang guna mengirit pengeluaran.
Sementara posisi di klasemen sementara Liga Spanyol, skuat asuhan Ronald Koeman juga pincang. Mereka kini bertengger di urutan kelima klasemen sementara dengan selisih 10 poin dari Atletico Madrid yang ada di puncak.
- Chelsea Melaju di Piala FA Berkat Hattrick Tammy Abraham - Januari 24, 2021
- VIDEO: Chelsea vs Luton Town 3-1 - Januari 24, 2021
- Tendangan Jarak Jauh Eks Barcelona Bikin Juventus Menang - Januari 24, 2021